Kudus – Personel Satuan Brimob Polda Jateng yang dipimpin Komandan Batalyon A Pelopor, Kompol Yuniarto Assidiq menyalurkan memberikan bantuan sembako dari Korps Brimob Polri kepada warga Karanganyar, Demak yang mengungsi di Terminal Induk Jati Kudus, Selasa (20/2/2024).
Pemberian bantuan sebagai bentuk kepedulian Korps Brimob Polri kepada warga terdampak banjir Demak. Banjir yang terjadi akibat intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan beberapa tanggul tidak mampu menahan derasnya aliran air sehingga membuat tanggul jebol sehingga mengakibatkan sebagian wilayah di kecamatan Karanganyar tergenang air.
Dansat Brimob Polda Jateng, Kombes Pol. Noor Hudaya melalui Komandan Batalyon A Pelopor, Kompol Yuniarto Assidiq mengatakan, penyaluran bantuan sosial bakti sosial dari Korps Brimob Polri Peduli kemanusiaan daerah bencana kepada warga Karanganyar, Demak yang mengungsi di Terminal Induk Jati Kudus ini sudah menjadi komitmen Polri.
“Kegiatan penyaluran bantuan sembako tersebut merupakan bentuk empati dan wujud kepedulian dari Korps Brimob Polri terhadap korban banjir, kata Kompol Yuniarto Assidiq.
“Hal ini sesuai dengan instruksi Kapolda Jateng dan Dansat Brimobda Jateng agar merespon cepat masyarakat yang terkena musibah,” ungkapnya.
Dikatakan Danyon, pihaknya sudah turun sejak awal pertama air mulai menggenangi pemukiman. Yakni, dengan melakukan evakuasi terhadap masyarakat.
Ditambahkan Kompol Yuniarto, untuk bantuan sembako dari Korps Brimob Polri sendiri diserahkan kepada BPBD Kabupaten Kudus dan korban banjir di pengungsian Terminal Induk Jati Kudus berupa 326 paket berisi beras, minyak goreng dan gula.
“Semoga dengan bantuan yang kita berikan bisa mengurangi beban masyarakat yang terdampak banjir,” pungkasnya.